Manfaat Jalan Kaki

Posted by Unknown on Minggu, 30 Juni 2013

manfaat jalan kaki - wahyu only
Diantara sobat sobat pernah jalan kaki pagi hari, kalau tidak coba simak artikel yang saya beri kali ini, Meskipun terkesan ringan dan santai,namun anda jangan meremehkan manfaat jalan kaki, karena jalan kaki ternyata bisa menjadi aktivitas sehat untuk sejumlah alasan. Dengan berjalan, Anda dapat mencegah kolesterol yang terakumulasi dalam tubuh dengan cara meningkatkan asupan oksigen dan memfasilitasi sirkulasi darah.

tidak hanya itu saja sobat,jalan kaki juga dapat memperkuat tulang dan otot, karena gerakan berjalan memerlukan lebih dari 600 otot dan 200 tulang yang bekerja. Selain itu juga mengurangi lemak tubuh, serta efektif untuk mencegah penyakit yang datang seiring bertambahnya usia.

Berikut beberapa manfaat besar yang didapat dari aktivitas berjalan, antara lain:

1. Berjalan kaki membuat pikiran stress yang melanda anda akan sedikit banyak terkurangi serta mengakibatkan tidur malam anda akan pulas. Serta ketika pagi menjelang anda akan lebih segar dan bugar dalam menatap dan melalui hari ini.

2. Mampu menurunkan berat badan anda yang tidak ideal tentunya. Sebab dengan berat badan yang tidak ideal, merupakan salah satu sumber anda teserang berbagai penyakit.

3.  Dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda. sehingga anda tidak mudah terserang penyakit. Karena kekebalan tubuh anda terjaga dengan baik.

4. Anda akan kelihatan lebih awet muda dan serta memiliki kondisi yang sehat, bugar dan segar setiap waktu. Jadi jangan tunggu lagi, untuk melakukan aktivitas jalan sehat setiap hari.

5. Dapat menghindarkan anda dari penyakit seperti serangan jantung. Oleh karena itulah selingi aktivitas sehari –hari anda dengan berjalan kaki serta jangan sering duduk terlalu lama.

6. Bisa membuat secara otomatis kadar gula atau glukosa didalam tubuh akan bekerja di setiap jaringan sel dalam tubuh anda. sehingga kadar gula atau glukosa tersebut tidak terkonsentrasi atau menumpuk di dalam darah anda. sehingga anda akan terhindar dari penyakit diabetes. Penyakit diabetes merupakan penyakit yang diakibatkan kadar gula yang tinggi didalam darah anda.

Jadi, kesimpulan Manfaat yang diperoleh tubuh dengan berjalan kaki dapat meningkatkan efisiensi, pasokan dan penggunaan energi yang lebih baik, menurunkan risiko cedera, meningkatkan kenyamanan, lebih cepat, meningkatkan kalori yang terbakar, baik untuk otot dan membentuk tubuh. selain itu berjalan ini tidak akan menyebabkan nyeri kronis di tubuh, menghindari sikap tubuh yang buruk serta mencegah penumpukan lemak di perut sehingga penampilan menjadi lebih baik.
Judul : Manfaat Jalan Kaki
Label :
URL : http://wahyu-only.blogspot.com/2013/06/manfaat-jalan-kaki.html

28 komentar:

  1. betul gan apa yang disampaikan di atas, banyak manfaat dalam berjalan kaki, seperti saya masih SD sering jalan kaki tiap berangkat sekolah :)

    BalasHapus
  2. Jalan kaki memang banyak sekali manfaatnya ya mas :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener banget mas..sama kayak jogging ataupun bersepeda.

      Hapus
  3. nice info mas bro :)

    tapi kebanyakan orang2 indonesia pada malas jalan kaki :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. krnapa malas mas wahyu?

      Hapus
    2. emang bener sih,,di indo banyak yg gk mau jalan kaki..mungkin karna gengsi..

      Hapus
    3. biasanya sih malas / gengsi mbal :)

      Hapus
  4. no 2 mas,,,,
    walau banyak jalan kaki BB saya belum ideal,,, huhuhh

    BalasHapus
    Balasan
    1. hmm..gimana ya mbak.. Emang susah kalo masalah BB cewek,karna anak cowok bilang udah kurus..si cewek bilang masih gendut..susah deh jadinya :D

      Hapus
  5. point bgt tuh mas...ternyata selain buat bugar bisa bikin awet muda juga ya... :)
    besok nyoba jln kaki deh..hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo bisa sambil lari2 mas... Biar tambah sehat :D

      Hapus
  6. terimakasih informasinya gan.. :)

    BalasHapus
  7. tiap pulang kampus saya jalan kaki terus gan, soalnya ongkos mahal tapi ternyata banyak juga manfaatnya selain irit
    di tunggu kunjungannya gan

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mas, selain sehat juga irit.hehe lagian bbm mahal :p

      Hapus
  8. jalan kaki memang menyehatkan..terbukti orang tua kita yang hidup sejak jaman belum ada handphone sangat sehat sekali walau sudah usur usianya, kalo sekarang...orang2 pada malas jalan kaki, maunya naik motor melulu..meskipun jaraknya sangat dekat :-)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener banget mas..orang zaman dulu kalo jalan kaki tidak tanggung2 mas,bisa bepuluh kilo2,tapi tetap kuat.gk kyak zaman sekarang,maunya serba praktis..
      thanks ya mas udah berkunjung ;D

      Hapus
  9. bener mas jalan kaki menyehatkan :-d

    BalasHapus
  10. Setuju...saya jg sering jalan kaki apalagi pagi hari pas bangun tidur, pi rutenya pendek sj soalnya G' sanggup jauh-jauh...

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama mas.. Saya juga tiap pagi jalan2 saman teman2..

      Hapus
  11. terimakasih atas artikelnya, artikelnya bagus dan sangat bermanfaat.

    BalasHapus
  12. wow,, mantap bener artikelnya gan. thanks ya.. sangat bermanfaat..

    BalasHapus

------------------------------------------------------------------------------------------
Catatan:
• Dilarang menulis link aktif!
• Dilarang ngiklan di kolom komentar!
• Kritik dan Saran sangatlah dibutuhkan, agar blog ini menjadi blog
yang lebih berkualitas.

Thank's
------------------------------------------------------------------------------------------


Flag Counter